Panduan Penggunaan Laundry Kak
Ikuti langkah-langkah berikut untuk memulai menggunakan aplikasi Laundry Kak dan kelola bisnis laundry Anda dengan lebih efisien.

Download dan Install Aplikasi
Download aplikasi Laundry Kak dari Google Play Store. Setelah terinstall, buka aplikasi dan Anda siap untuk memulai.

Registrasi Akun
Daftar dengan email dan lengkapi profil usaha laundry anda

Tambah Layanan dan Harga
Klik Tambah Layanan dari halaman utama, lalu masukan detail layanan berupa nama layanan, harga per satuan dan satuan.

Tambah Pelanggan
Klik Tambah Pelanggan dari halaman utama, lalu masukan detail pelanggan.

Buat Pesanan Baru
Pilih Tambah Pesanan pada halaman utama untuk menambahkan pesanan, masukkan nama pelanggan, layanan dan satuan. Tambahkan catatan jika diperlukan. Sistem akan otomatis menghitung total biaya berdasarkan harga per satuan yang sudah dimasukkan sebelumnya.

Kelola Status Pesanan
Update status pesanan dengan cara swipe dari 'Pesanan Dibuat', 'Pesanan Diproses', 'Pesanan Siap Diambil', hingga 'Pesanan Selesai'.

Cetak Struk
Cetak struk untuk pelanggan menggunakan printer thermal Bluetooth. Struk berisi detail pesanan, harga, dan QR code untuk tracking.

Scan QR untuk Cari Pesanan
Gunakan fitur scan QR di struk untuk dengan cepat menemukan pesanan pelanggan saat mereka datang mengambil cucian.

Lihat Laporan dan Analitik
Pantau performa bisnis Anda melalui dashboard analitik. Lihat pendapatan harian, mingguan, bulanan, dan tren pelanggan.
Siap untuk memulai?
Download Laundry Kak sekarang dan kelola bisnis laundry Anda dengan lebih mudah.
Butuh bantuan lebih lanjut?
Jika Anda memiliki pertanyaan atau mengalami kendala, jangan ragu untuk menghubungi kami.